> >

Johnny G Plate, Menteri Kelima yang Terseret Korupsi di Kabinet Jokowi

Peristiwa | 18 Mei 2023, 07:54 WIB
Menkominfo Johnny G Plate mengenakan rompi tahanan khas Kejagung berwarna pink di Lobi Gedung Bundar Kejagung, Jakarta, Rabu (17/5/2023). (Sumber: KOMPAS.com/Rahel Narda)

Namun yang paling menghebohkan adalah saat Juliari Batubara dicokok Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di urutan kedua. Sebab terjadi di saat Covid-19 dan manteri sosial ini terbilang berani sebab yang dikorupsi adalah bantuan sosial (bansos) pandemi Covid-19.

Menurut KPK, kasus ini bermula dari adanya program pengadaan bansos penanganan Covid-19 berupa paket sembako di Kemensos tahun 2020 dengan nilai sekitar Rp5,9 triliun dengan total 272 kontrak dan dilaksanakan dengan 2 periode.

 

Dari jumlah itu, diduga total suap yang diterima oleh Juliari sebesar Rp8,2 miliar. Akibat perbuatannya, politikus PDI-P ini pun dijatuhi hukuman selama 12 tahun penjara dan denda Rp500 juta.

Sementara kasus korupsi yang menjerat Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo terjadi berdekatan dengan Juliari Batubara. Politikus Partai Gerindra ini ditangkap KPK Selasa, 24 November 2020. Edhy dicokok KPK saat ia dan sejumlah pejabat Kementerian Kelautan dan Perikanan tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Jakarta, sepulang dari kunjungan kerja di Honolulu, Hawaii, Amerika Serikat. 

Setelah melakukan pemeriksaan, Rabu, 25 November KPK menetapkan Edhy sebagai tersangka kasus dugaan penerimaan hadiah atau janji terkait perizinan tambak, usaha, atau pengelolaan perikanan atau komoditas perairan sejenis lainnya tahun 2020.

Baca Juga: Menteri Jokowi Terseret Kasus Korupsi, Usman Hamid: yang Gagal Berantas Korupsi Jangan Dipilih Lagi

Setelah menjadi proses pengadilan, 15 Juli 2021, majelis hakim menjatuhkan vonis 5 tahun penjara terhadap Edhy. Selain itu, Edhy juga dihukum denda Rp 400 juta subsider 6 bulan kurungan. Edhy juga dihukum untuk membayar uang pengganti sebesar Rp 9,68 miliar dan 77.000 dollar AS subsider 2 tahun penjara.

Juliari dan Edhy Prabowo terjadi di awal periode kedua pemerintahan Jokowi. 

Kemudian terkini adalah Johnny G Plate yang juga Sekjen Partai NasDem pada Rabu (17/5) kemarin resmi ditetapkan sebagai tersangka dugaan kasus korupsi pembangunan menara BTS 4G dan infrastuktur pendukung BAKTI Kominfo dengan kerugian negara lebih dari Rp8 triliun. Penetapan tersangka dilakukan oleh Kejagung.

Penulis : Iman Firdaus Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU