> >

Golkar dan PKB Bertemu Bahas Koalisi Besar, Dave Laksono: Kita Sudah Ada Kesepahaman Bersama

Rumah pemilu | 10 Mei 2023, 16:26 WIB
Anggota Komisi I DPR dari Fraksi Golkar Dave Laksono saat mengikuti webinar bertajuk Sinergi Industri Pertahanan dan Kesehatan Pascapandemi, Senin (16/11/2020). (Sumber: Golkarpedia)

Kesepahaman bersama tersebut juga berkaitan dengan penentuan bakal calon presiden (capres) dan bakal calon wakil presiden (cawapres) yang akan berlaga di Pemilihan Presiden alias Pilpres 2024 mendatang.

Baca Juga: Kilas Balik Pemilu 1977: Suara PPP Naik di Jakarta dan Aceh, PDI Turun, Golkar Juara

Koalisi akan membahas siapa bakal capres dan cawapres yang akan diajukan.

Dari Golkar sendiri akan mengajukan Airlangga Hartarto, tetapi akan didiskusikan dengan partai lain.

“Nah, keputusan secara koalisi itu tergantung arah pembicaraan, kesepakatan, dan kesepahaman, baik di koalisi kecil maupun koalisi besarnya,” pungkas dia.

Sebelumnya, Airlangga resmi membentuk koalisi inti dengan Muhaimin Iskandar, pada Rabu (3/5/2023).

Koalisi tersebut akan menjembatani pembentukan koalisi besar yang mengintegrasi Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) dan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR).

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU