> >

Juru Bicara PPP Sebut 100 Nama Bakal Calon Legislatif dari Wiranto Tambah Amunisi di Pemilu 2024

Rumah pemilu | 2 Mei 2023, 05:25 WIB
Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono (tengah) menerima daftar kader dari Jenderal TNI (Purn) Wiranto (kanan) disaksikan Sekjen PPP Arwani Thomafi (kiri) dalam acara silaturahmi dan halalbihalal di Kantor DPP PPP, Jakarta, Senin (1/5/2023). (Sumber: Kompas TV/Antara)

"Kurang lebih 100 lebih yang saya anggap punya potensi untuk terus berjuang dalam politik. Kemudian, saya ajak berbincang-bincang, dan ternyata pilihannya jatuh di Partai Persatuan Pembangunan," kata Wiranto dalam kunjungannya di Kantor DPP PPP, Jakarta Pusat, Senin.

Wiranto menjelaskan, dirinya sama sekali tidak menggunakan cara militer terkait perpindahan ratusan eks kader Partai Hanura itu. Justru, kata dia, perpindahan tersebut berdasarkan pada pilihan politik masing-masing kader.

"Hari ini ternyata memang banyak (eks kader Partai Hanura) yang memilih PPP sebagai rumah perjuangan yang baru," kata Wiranto.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengumumkan pendaftaran bakal caleg DPR RI, DPD RI, DPRD provinsi, serta DPRD kabupaten dan kota untuk Pemilu 2024 berlangsung pada 1-14 Mei 2023.

Baca Juga: Wiranto Serahkan Daftar Bakal Caleg di Kantor PPP

Pendaftaran bakal calon anggota DPR RI oleh parpol dan bakal calon anggota DPD RI dilakukan di Kantor KPU RI di Jakarta; sedangkan pendaftaran bakal calon anggota DPRD provinsi dilakukan di kantor KPU provinsi masing-masing. Demikian juga untuk bakal calon anggota DPRD kabupaten dan kota, pendaftarannya digelar di KPU kabupaten dan kota masing-masing.

Pendaftaran bakal calon anggota DPD RI hanya bisa dilakukan oleh 700 bakal calon yang telah dinyatakan memenuhi syarat minimal dukungan pemilih dan sebaran untuk mengikuti Pemilu 2024.

 

 

Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU