Siang Ini, PPP ke Markas PDIP Bahas Dukungan Pencapresan Ganjar dan Sampaikan Sosok Cawapres
Rumah pemilu | 30 April 2023, 11:01 WIB"Minggu akan menjadi kesempatan pertama bertemu dengan Ibu Megawati Soekarnoputri guna meneguhkan kerjasama politik," kata Hasto, dalam keterangannya, Jumat (28/4/2023).
Hasto mengatakan, sesuai dengan mekanisme kedua Partai dan kerjasama ini akan kokoh guna memperkuat sistem presidensial dalam sistem kepartaian yang menempatkan rakyat sebagai pemegang kedaulatan tertinggi.
Diberitakan sebelumnya, PPP telah resmi mengusung Ganjar Pranowo sebagai bakal capres di Pilpres 2024. Keputusan itu diambil setelah PPP mengadakan Rapimnas PPP di Yogyakarta, Selasa (25/4).
"Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim Partai Persatuan Pembangunan (PPP) memutuskan Bapak Haji Ganjar Pranowo S.H., M.I.P, sebagai bakal calon presiden Republik Indonesia pada pemilihan umum presiden Republik Indonesia tahun 2024 yang akan datang," kata Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono dalam acara Pengumuman Bakal Calon Presiden 2024 di Ngaglik, Sleman, Yogyakarta, Rabu (26/4).
Baca Juga: Ramai Digadang-gadang Jadi Cawapres Prabowo, Mahfud MD: Tidak Ada Lamaran
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV/Kompas.com