> >

Didukung PPP dan Hanura Jadi Bakal Capres, Ganjar: Terima Kasih

Rumah pemilu | 27 April 2023, 14:45 WIB
Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo saat proses perekaman video singkat untuk kanal Youtube pribadinya yaitu Ruang Ganjar, Rabu (19/5/2021). (Sumber: Humas Pemprov Jawa Tengah)

"Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim Partai Persatuan Pembangunan (PPP) memutuskan Bapak Haji Ganjar Pranowo S.H., M.I.P, sebagai bakal calon presiden Republik Indonesia pada pemilihan umum presiden Republik Indonesia tahun 2024 yang akan datang," kata Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono dalam acara Pengumuman Bakal Calon Presiden 2024 di Ngaglik, Sleman, Yogyakarta, Rabu (26/4/2023).

Sementara Hanura menyatakan dukungan bagi Ganjar Pranowo pada Sabtu (22/4/2023) lalu.

Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang atau yang akrab disapa OSO, menilai keputusan PDIP yang menunjuk Ganjar sebagai capres sudah tepat.

"Saya sepakat kita, saya, partai saya, Partai Hanura Republik Indonesia dengan seluruh perangkatnya, dengan Zoom tadi malam, pada jam 5 sore, kita memutuskan bersama seluruh cabang-cabang yang ada di Indonesia ini, DPD-DPD di seluruh Indonesia menyatakan sepakat untuk mendukung Ganjar Pranowo," kata OSO di kediamannya, Setiabudi, Jakarta, Sabtu pekan lalu, dikutip dari Kompas.com.

 

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV, Kompas.com


TERBARU