> >

Peringatan BMKG! Sinar UV Hari Ini Jam 11.00-13.00 WIB Masuk Level Berbahaya

Peristiwa | 25 April 2023, 09:53 WIB
Peringatan BMKG terkait indeks ultraviolet sinar matahari pada Selasa (25/4/2023). (Sumber: Instagram/@infobmkg)

Selama pukul 11.00-13.00 WIB, indeks sinar UV di Indonesia masuk ke level bahaya sangat tinggi. Untuk itu, BMKG memberikan sejumlah imbauan sebagai berikut:

  • Diperlukan tindakan pencegahan ekstra karena kulit dan mata dapat rusak dan terbakar dengan cepat jika terpapar matahari tanpa pelindung.
  • Untuk menghindari risiko paparan sinar UV tinggi, kenakan pakaian pelindung, seperti topi lebar dan kacamata hitam anti sinar UV saat berada di luar ruangan.
  • Masyarakat diimbau untuk untuk meminimalkan waktu di bawah paparan matahari pukul 10.00-16.00 WIB.
  • Usahakan untuk tetap berada di tempat teduh di siang hari.
  • Gunakan tabir surya (sunscreen) SPF 30+ setiap 2 jam, bahkan jika langit berawan, setelah berenang, atau berkeringat.
  • Permukaan yang cerah, seperti pasir, air, salju, dapat meningkatkan paparan UV sehingga masyarakat diimbau untuk menghindar.

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU