> >

15 Badak Jawa di Ujung Kulon Hilang dari Pantauan, Diduga akibat Perburuan

Humaniora | 12 April 2023, 00:00 WIB
Arsip. Anak dan induk badak jawa terekam kamera tersembunyi di Taman Nasional Ujung Kulon. Foto dikirim Humas Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan pada 20 September 2020. Sebanyak 15 ekor badak jawa di Taman Nasional Ujung Kulon dilaporkan hilang dari pantauan selama tiga tahun terkini, diduga terkait perburuan satwa liar. (Sumber: Humas KLHK via Kompas.id)

Sementara itu, Direktur Auriga Nusantara Timer Manurung menuturkan, selama setahun terkini, organisasinya mendapat banyak laporan langsung tentang kondisi konservasi badak jawa dari pegawai Taman Nasional Ujung Kulon, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), konservasionis, akademisi, serta masyarakat.

”Jadi, semua pihak yang diwawancarai tidak menyampaikan informasi yang bertentangan dengan temuan kami. Artinya, pada dasarnya semua pihak yang terlibat dalam konservasi badak jawa di Ujung Kulon sudah mengetahui kondisi ini,” kata Timer.

Hingga berita ini diturunkan, pihak KLHK ataupun Kepala Balai Taman Nasional Ujung Kulon Anggodo tidak memberikan tanggapan. Sementara Kepala Biro Hubungan Masyarakat (Humas) KLHK Nunu Anugerah mengaku masih menanyakan isu hilangnya badak jawa ini ke Direktorat Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem (KSDAE).

Baca Juga: Diperoleh dari Warga Sekitar TN Ujung Kulon, Burung Dilindungi Masuk Pasar Online

 

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU