> >

Ganjar Pranowo Jumatan Bareng Jokowi di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Jan Ethes Ikut

Politik | 7 April 2023, 14:34 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Presiden Jokowi di Masjid Raya Syekh Zayed Solo, Jawa Tengah, Jumat (7/4/2023). (Sumber: Twitter:@ganjarpranowo.)

JAKARTA, KOMPAS TV - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mendampingi Presiden Joko Widodo atau Jokowi dalam melaksanakan ibadah salat Jumat di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Jawa Tengah. 

Baca Juga: Sambut Jokowi di Solo, Ganjar Pranowo: Sugeng Rawuh Bapak Presiden

Hal itu terlihat dari unggahan Ganjar dalam akun Twitter pribadinya @ganjarpranowo, Jumat (7/4/2023). 

Ganjar dan Presiden Jokowi nampak mengenakan pakaian dengan warna senada, yaitu baju muslim berwarna putih yang dipadukan dengan peci warna hitam. 

Dalam foto tersebut juga terlihat cucu pertama dari seorang Presiden Jokowi, yaitu Jan Ethes Srinarendra. 

"16 Ramadan ini alhamdulilah bisa mendampingi Presiden @jokowi melaksanakan salat Jumat di Masjid Raya Syekh Zayed Solo," tulis Ganjar. 

Ia berharap seluruh masyarakat Indonesia bisa diberikan kekuatan dalam menuntaskan ibadah puasa Ramadan 1444 Hijriah. 

 

"Semoga kita senantiasa diberi kekuatan untuk menuntaskan puasa Ramadan ini," ujar Ganjar.  

Tak lupa Ganjar juga mendoakan Jan Ethes agar senantiasa selalu diberi kesehatan oleh Allah SWT. 

Baca Juga: Ketemu Langsung, Ganjar Pranowo Salami Hokky Caraka: Clear, Dia Anak Hebat, Kita Dukung

"Oiya, Jan Ethes sudah makin besar dan pintar ternyata. Sehat-sehat terus ya," katanya. 

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU