Puan Marahani: Kami Sedih, Kecewa Piala Dunia U20 Tidak Bisa di Indonesia
Politik | 4 April 2023, 15:14 WIB"Intinya adalah kami mendukung apa yang akan dilakukan Pemerintah menggelar dan menunjukkan bahwa Indonesia siap untuk melaksanakan event internasional," kata dia.
Baca Juga: Ketua DPR Puan Maharani Setujui 3 Calon Hakim Agung, Ini Daftarnya
Sebelumnya seperti KOMPAS.TV beritakan, FIFA membatalkan status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023 pada Rabu (29/3) kemarin.
Keputusan tersebut dikeluarkan setelah terjadi berbagai penolakan sejumlah pihak di Indonesia terhadap keikutsertaan Timnas Israel pada ajang itu.
"Menyusul pertemuan hari ini antara Presiden FIFA Gianni Infantino dan Presiden Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir, FIFA telah memutuskan, karena keadaan saat ini, untuk menghapus Indonesia sebagai tuan rumah FIFA U20 World Cup 2023," bunyi pernyataan FIFA.
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV/Antara