> >

Peneliti: Parpol Tetap Jadi Penggerak Utama Pemenangan Meski Capres Punya Bekal Elektoral Pribadi

Rumah pemilu | 26 Februari 2023, 10:02 WIB
Bendera partai politik, di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta, Selasa (17/1/2023). (Sumber: KOMPAS/AGUS SUSANTO)

Namun, masing-masing mereka belum menetapkan bakal capresnya.

Di sisi lain, Nasdem, Demokrat, dan PKS yang telah sepakat mendukung Anies, namun proses pembentukan koalisi hingga saat ini belum juga selesai.

Sementara itu, PDI-P sebagai satu-satunya parpol yang bisa mengusung calon tanpa berkoalisi masih menghitung momentum untuk mengumumkan capresnya.

Hal-hal yang penting untuk diperhitungkan dalam memilih kandidat adalah citra figur yang bersih dan memiliki rekam jejak bisa dipercaya, selain itu juga program dan agenda kerja prioritas yang dipromosikan ke publik.

Sejumlah survei menunjukkan, itu merupakan salah satu pertimbangan rakyat memilih calon pemimpinnya.

“Program itu sangat penting, karena rakyat semakin demanding seiring dengan meningkatkan tingkat pendidikan dan pengetahuan mereka,” kata Firman.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Purwanto

Sumber : Kompas.id


TERBARU