Parameter Politik Indonesia: Dukungan Relawan Jokowi kepada Prabowo Bukan Cek Kosong
Politik | 17 Februari 2023, 22:34 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Dukungan relawan Jokowi Mania (Joman) terhadap Prabowo Subianto sebagai calon presiden (capres) 2024 dinilai sebagai bentuk mendapatkan kekuasaan tanpa melalui partai politik.
Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia Adi Prayitno berpendapat, belakangan ini relawan politik menjadi sebuah industri.
“Gagasan yang mereka usung dan dititipkan kepada capres bukan cek kosong, tetapi ada feedback atau timbal balik, kita bisa cek orang yang mendukung Jokowi saat ini juga menikmati kekuasaan politik,” ujarnya, Jumat (17/2/2023).
Ia juga menilai, sebelum mendukung Prabowo sebagai capres 2024, relawan Joman juga sudah berkoordinasi dengan istana.
Baca Juga: Jokowi Makin Dekat dengan Prabowo, FX Rudy: Hal yang Sangat Wajar
“Dukungan Joman ini pasti merepresentasikan sikap Jokowi,” ucapnya.
Ia menyebut mazhab politik relawan Jokowi adalah "merah kata Jokowi, merah kata relawan, dan putih kata Jokowi, putih kata relawan".
Terlebih, ia berpendapat, sejak menjadi menteri pertahanan, Prabowo terlihat loyal kepada Jokowi dan memberi sinyal akan melanjutkan cita-cita Jokowi.
“(Dukungan Joman) ini bagaimana Jokowi ingin memberikan dukungan dan semangat kepada orang di sekitarnya untuk mengonsolidasikan dukungannya,” tutur Adi.
Baca Juga: Relawan Jokowi Dukung Prabowo Maju Pilpres 2024
Seperti yang diberitakan sebelumnya, relawan Joko Mania (Joman) mendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden (capres) 2024. Prabowo pun berjanji akan melajutkan kepemimpinan Jokowi yang dinilainya berhasil.
Penulis : Switzy Sabandar Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV