Soal Pencabutan PPKM, Jokowi: Jangan Lupa Bersyukur, Kita Sering Lupa kalau Sudah Enak
Peristiwa | 29 Januari 2023, 18:03 WIB"Jangan lupa bersyukur bahwa PPKM sudah dicabut di akhir 2022 lalu di bulan Desember," tegasnya.
"Kita ini sering lupa kalau sudah enak, lupa kalau sudah normal, meskipun ini masih dalam transisi."
Seperti diketahui, Presiden Jokowi resmi mencabut kebijakan PPKM di Indonesia pada Jumat, 30 Desember 2022.
Jokowi menuturkan keputusan tersebut dilakukan setelah pemerintah mengkaji ulang angka-angka penanganan pandemi.
Dia menyebut pandemi di Indonesia semakin terkendali, di mana jumlah kasus Covid-19 kian menurun.
Selain itu, tingkat kekebalan masyarakat Indonesia terhadap Covid-19 juga tinggi. Hal ini dibuktikan dari hasil survei sero yang dilakukan Kementerian Kesehatan yang menunjukkan sebanyak 98,5 persen masyarakat memiliki antibodi Covid-19.
Meski PPKM telah dicabut, Jokowi meminta kepada seluruh masyarakat untuk tetap meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan dalam menghadapi risiko Covid-19.
"Pemakaian masker, baik di keramaian maupun ruang tertutup harus tetap dilanjutkan," ujarnya.
"Kesadaran vaksinasi juga harus terus digalakkan, karena ini dapat membantu meningkatkan imunitas."
Baca Juga: Ditanya soal Pertemuan dengan Ketum NasDem Surya Paloh, Jokowi Semringah: Mau Tau Aja
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV