Setelah Dukung Gibran, Kini Prabowo Tawarkan Bobby Maju di Pilgub 2024
Politik | 27 Januari 2023, 11:06 WIB
MEDAN, KOMPAS TV - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menawarkan Wali Kota Medan Bobby Nasution untuk maju di Pilgub 2024 mendatang.
Menantu dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu dinilai memiliki kompetensi untuk bertarung di kancah politik yang lebih tinggi.
Baca Juga: Makan Malam Bersama di Rumah Dinas, Prabowo Sebut Bobby Nasution Punya Jiwa Kepemimpinan
"Saya kira beliau yang harus putuskan ya, karena beliau mengabdi. Kebetulan saya bisa dikatakan, tentunya di tentara kita juga banyak tokoh-tokoh dari Sumatera Utara," kata Prabowo di rumah dinas Wali Kota Medan, Sumut, Kamis malam (26/1/2023) seperti dikutip dari Antara.
Menteri Pertahanan itu menjelaskan, banyak tokoh-tokoh Sumatera Utara yang cukup menonjol dari segi kepemimpinan dalam perjalanan sejarah Republik Indonesia.
Di antaranya Jenderal Besar Abdul Haris Nasution, Jendral Maraden Pangabean, Jenderal DI Panjaitan dan begitu banyak lagi tokoh besar dari Sumatera Utara.
"Saya kira darah leadership itu ada di Pak Bobby. Saya kira, itu ya. Ini jadi wawancara politik lagi," ujarnya.
Selain itu, ia juga memuji kinerja Bobby selama menjadi orang nomor satu di Kota Medan.
Menurut dia, sejak Kota Medan dipimpin oleh seorang Bobby terlihat lebih maju dan berkembang ke arah yang lebih baik dari era sebelumnya.
"Tapi ya, kalau saya monitor ya cukup lumayan. Cukup baik," kata Prabowo.
Ia menyatakan, pihaknya sebagai partai pengusung Bobby saat Pilwalkot Medan 2020 berharap ia dapat mempertahankan prestasinya tersebut.
Baca Juga: Kaesang Tertarik Politik, Gibran: Kaesang Masuk Politik Incar Jabatan Eksekutif
"Apa saya harus eksplisit di sini. Kita dahulu juga mengusung beliau saat maju menjadi wali kota, ya kan," katanya.
Sebelumnya, Prabowo sempat menyatakan dirinya akan mendukung putra sulung Presiden Jokowi Gibran Rakabuming Raka untuk meramaikan gelaran Pilgub 2024 mendatang.
Hal itu diungkapkan Prabowo usai mengunjungi rumah dinas Gibaran di Loji Gandrung, Kota Solo, Jawa Tengah Selasa (24/1/2023).
Penulis : Fadel Prayoga Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Antara