Efek Jokowi: Kepuasan atas Kinerja Presiden Dinilai Turut Kerek Elektabilitas Ganjar dan PDIP
Kompas petang | 23 Januari 2023, 19:10 WIB"Hasil survei adalah akibat dari partai politik yang konsisten. Tidak hanya memberikan kemenangan, tetapi juga mendukung pemerintah,” kata Arya.
Aria Bima menyorot keterkaitan antara perepsi kinerja positif Jokowi dengan responden yang mendukung PDIP. Menurutnya, hal tersebut menunjukkan efek kinerja PDIP dalam mendukung pemerintahan sehingga menimbulkan citra positif di mata masyarakat.
"Jelas sekali konsistensi Partai PDI Perjuangan dalam mendukung pemerintah, dan itu berakibat pada tingkat kepuasan publik. Ada satu korelasi yang kuat bagaimana PDI Perjuangan menjadi partai paling unggul saat ini,” kata Aria.
Dalam simulasi pilpres yang digelar LSI, Ganjar menjadi nama dengan perolehan suara responden tertinggi, disusul Anies Baswedan dan Prabowo Subianto.
Sementara terkait partai, PDIP menjadi parpol dengan elektabilitas tertinggi, disusul Gerindra dan Demokrat.
Baca Juga: LSI: Ganjar Unggul di Semua Simulasi Pilpres 2024, Prabowo dan Anies Saling Kejar
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Purwanto
Sumber : Kompas TV