> >

Tepis NasDem Tak Sejalan dengan Presiden Jokowi, Effendi Choirie: Kami Dukung, Mau Reshuffle Silakan

Rumah pemilu | 13 Januari 2023, 08:27 WIB
Ketua Bidang Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai NasDem Effendy Choirie, 7 Mei 2018. (Sumber: Nasdem.id)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Bidang Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Nasional Demokrat (NasDem) Effendi Choirie menepis anggapan bahwa pihaknya tak lagi sejalan dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Menurut Effendi, perbedaan pandangan antara partainya dengan Presiden Jokowi hanya terkait calon presiden (capres) untuk Pilpres 2024 mendatang.

“Kita ini sejalan, hanya beda pandangan soal (calon) presiden. Jokowi maunya Ganjar, NasDem maunya Anies, ya itu,” kata Effendi kepada wartawan, Kamis (12/1/2023) dilansir dari Kompas.com.

Ia juga menilai bahwa pernyataan Ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Djarot Saiful Hidayat hanya mengada-ada dan tendensius.

Pasalnya, Djarot mengatakan NasDem tak lagi satu misi dengan Jokowi. Padahal, menurut Effendy, pihaknya tetap mendukung pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin hingga masa jabatan keduanya berakhir pada tahun 2024.

“Tapi untuk kaitannya dengan pemerintahan sampai 2024, ya Jokowi tetap kita dukung. Djarot ya dengki, sirik aja terhadap NasDem,” ujar Effendy.

Baca Juga: Bukan AHY, NasDem Ternyata Persiapkan Yenny Wahid hingga Gus Ipul Jadi Cawapres Anies Baswedan

Ia menegaskan bahwa NasDem tetap setia mendukung Jokowi dan tidak keberatan apabila ada kadernya yang harus di-reshuffle dari Kabinet Indonesia Maju.

“Tapi kalau mau reshuffle silakan saja, enggak ada masalah bagi NasDem,” imbuh dia. 

Sebelumnya, Djarot beberapa kali meminta agar menteri yang merupakan kader partai besutan Surya Paloh itu untuk mengundurkan diri dari kabinet. 

Kerenggangan hubungan antara NasDem dan PDI-P terjadi pasca pendeklarasian Anies Baswedan sebagai capres pada Oktober 2022 lalu.

Meski sempat memberikan sinyal reshuffle, Jokowi belum melakukan bongkar pasang formasi menterinya hingga saat ini.

Tiga kader NasDem yang menjabat sebagai menteri Jokowi saat ini ialah Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G. Plate, Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo, serta Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya Bakar.

Baca Juga: Ketika Yusril Mencuat Jadi Nama Capres atau Cawapres: Didukung Jokowi, 23 Tahun PBB Menunggu

 

Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/Kompas.com


TERBARU