> >

7 Perintah Harian dan Perintah Khusus Megawati untuk Satgas Cakra Buana Jelang HUT PDIP

Politik | 8 Januari 2023, 10:19 WIB
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri memberi perintah khusus untuk seluruh Satuan Tugas (Satgas) Cakra Buana menjelang HUT ke-50 PDIP. (Sumber: KOMPAS/ALIF ICHWAN)

Perintah ini diterbitkan dalam rangka memeringati HUT ke-50 PDI Perjuangan yang jatuh pada Selasa, 10 Januari 2023 mendatang.

Menurut Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto surat perintah Megawati yang diterbitkan hari Sabtu (7/1/2023) mengandung 7 poin perintah.

“Bahwa sehubungan dengan hal tersebut, maka selaku Ketua Umum PDI Perjuangan, dengan ini saya sampaikan Perintah Harian Ketua Umum PDI Perjuangan,” ungkap Hasto sesuai petikan surat perintah itu, seperti termuat dalam dokumen yang disampaikan kepada wartawan.

 

Berikut tujuh perintah untuk para kader PDIP jelang perayaan Hari Ulang Tahun ke-50 PDIP:

1. Megawati meminta kader PDIP memperkokoh Pancasila sebagai dasar dan ideologi negara' Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia 1945; Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhinneka Tunggal Ika.

2. Mempersolid PDI Perjuangan sebagai kekuatan pemersatu bangsa bergerak menyatu dengan rakyat untuk memenangkan Pemilu 2024.

3. Menggelorakan jiwa gotong royong untuk menghapus paham individual dan menjadikan mimpi, harapan, cita-cita rakyat untuk diperjuangkan sebagai kepentingan kolektif.

4. Kader PDIP diminta membangun semangat juang dari kalangan petani, nelayan, dan buruh untuk diorganisir menjadi pilar-pilar kekuatan nasional Indonesia bagi terwujudnya Indonesia yang berdaulat di bidang politik, berdikari di bidang ekonomi, dan berkepribadian dalam bidang kebudayaan.

Baca Juga: PDIP Dorong Menteri NasDem Mundur, karena Kinerja atau Etika Politik?

5. Kader PDIP diminta mewujudkan semangat dan roh perjuangan partai agar menjadi satu kekuatan yang solid bergerak ke bawah membangun semangat juang rakyat.

6. Menghadirkan program konkret di tengah rakyat melalui gerakan kebudayaan membangun jati diri bangsa, gerakan mencerdaskan kehidupan bangsa, dan gerakan meningkatkan taraf kehidupan rakyat.

7. Kader PDIP diminta melanjutkan langkah rekrutmen, pendidikan politik, kaderisasi kepemiminan secara sistematik, dan secara sungguh-sungguh menyerap selutuh aspirasi rakyat untuk menjadi kebijakan publik.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Gading-Persada

Sumber : Tribunnews.com


TERBARU