Terkuak, Ali Ngabalin Sebut Kemungkinan Jokowi Bakal Lakukan Reshuffle pada Januari Ini
Politik | 5 Januari 2023, 12:10 WIBJAKARTA, KOMPAS TV - Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP) Ali Mochtar Ngabalin menyebut, Presiden Joko Widodo atau Jokowi kemungkinan akan melakukan reshuffle atau kocok ulang Kabinet Indonesia Maju di bulan ini.
Baca Juga: Ngabalin Minta Menteri yang Kena Reshuffle Jokowi Menerima Lapang Dada: Jangan Marah dan Dongkol
"(Reshuffle) Mungkin Januari ini, kita tunggu bareng-bareng ya," kata Ngabalin seperti dikutip dari Kompas.com, Kamis (5/1/2023).
Ia meminta kepada menteri yang nantinya dicopot oleh Presiden Jokowi dalam reshuffle nanti agar tetap semangat dan berterimakasih kepada kepala negara.
"Tetap semangat dan harus berterimakasih pada Presiden saat diangkat dan diberhentikan oleh beliau," katanya.
Sebelumnya, seperti diberitakan KOMPAS.TV, Presiden Jokowi memastikan akan melakukan reshuffle atau kocok ulang kursi Kabinet Indonesia Maju di 2023.
Namun, kepala negara masih enggan menjelaskan ihwal waktu pasti perombakan jajaran pembantunya itu akan dilaksanakan.
"Tunggu saja, ditunggu saja," kata Jokowi saat mengunjungi Pasar Tanah Abang di Jakarta Pusat, Senin (2/1/2023).
Santer beredar kabar dalam reshuffle kali ini Presiden Jokowi akan mencopot menteri dari Partai Nasdem.
Baca Juga: Gerindra Tak Mau Ikut Campur Rencana Reshuffle Kabinet
Terkait hal itu, Jokowi meminta publik tak berspekulasi dan menunggu keputusan dirinya.
"Ditunggu saja," ujar mantan Gubernur DKI Jakarta itu.
Penulis : Fadel Prayoga Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV, Kompas.com