Analis Politik: PDIP Tak Boleh Salah Pilih Capres jika Ingin Cetak Hat-trick dalam Pilpres
Rumah pemilu | 30 Desember 2022, 21:29 WIB“Satu-satunya yang bisa memutuskan kandidat capres adalah Megawati. Artinya, ada penilaian subyektif, butuh kontemplasi dan feedback dari sumber yang dipercaya, sehingga pada harinya akan diputuskan oleh Megawati,” kata Adi.
Baca Juga: Megawati Akan Umumkan Capres PDIP di 2023, Hasto Bocorkan Sosoknya
Seperti diberitakan sebelumnya, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan Megawati akan segera memutuskan capres yang akan diusung dalam Pilpres 2024.
"Ibu Mega telah memutuskan untuk rencana mengumumkan calon presiden pada tahun 2023. Jadi itu bocoran yang saya sampaikan bahwa capres dari PDIP bocorannya akan diumumkan pada tahun 2023," kata Hasto dalam konferensi pers virtual bertajuk Refleksi Akhir Tahun 2022 dan Harapan Menuju Tahun 2023, Jumat (30/12/2022).
Ia menjelaskan, kriteria capres yang akan diusung PDIP, yakni harus mampu melanjutkan program tokoh partai berlambang kepala banteng moncong putih itu yang menjadi pemimpin Indonesia.
Ia menambahkan, capres yang didukung PDIP nanti juga akan memikul tanggung jawab besar, yakni harus membawa nama Indonesia harum di mata dunia internasional.
Penulis : Switzy Sabandar Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV