BMKG Ungkap Penyebab Gempa Sumur Banten M 5,1, Efeknya Terasa Sampai Lampung
Peristiwa | 17 Desember 2022, 12:47 WIB"Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal Anda cukup tahan gempa, ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yang membahayakan kestabilan bangunan sebelum Anda kembali ke dalam rumah," tutur Daryono.
Baca Juga: BMKG: Wilayah Gunung Semeru Berpotensi Banjir-Longsor sebelum Nataru
Adapun gempa bumi ini berdampak dan dirasakan beberapa masyarakat di daerah. Termasuk getaran sampai benda-benda ringan yagn bergoyang.
Gempa juga terasa sampai di daerah Lampung Selatan dengan skala intensitas III MMI.
Artinya getaran dirasakan nyata dalam rumah dan terasa getaran seakan akan ada truk melintas.
Sedangkan di daerah Pasawaran, Kotabumi, dan Pringsewu kekuatan gempa terasa dengan skala intensitas II-III MMI.
Ada pula daerah Metro, Lampung Tengah, dan Bandar Lampung yang turut merasakan, dengan skala intensitas II MMI.
Adapun titik episenter gempa Banten itu berada di laut pada jarak 77 km barat laut Sumur, Banten, dengan kedalaman 10 km. Gempa itu berada di titik koordinat 6,25 derajat LS dan 105,04 derajat BT.
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV, Kompas.com