Ferdy Sambo dengan Sorot Mata Tajam Respons Kesaksian Richard Eliezer saat Penembakan Yosua
Peristiwa | 13 Desember 2022, 13:18 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV- Terdakwa Ferdy Sambo merespons keterangan Richard Eliezer Pudihang Lumiu soal detik-detik penembakan Brigadir Pol Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Yosua dengan sorot mata tajam.
Dalam momen itu, Ferdy Sambo juga terlihat berkomunikasi dengan Penasihat Hukumnya, Arman Hanis.
Untuk diketahui, Richard Eliezer kembali memberikan kesaksiannya untuk peristiwa tewasnya Yosua bagi Terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (13/12/2022).
“Pak FS kan sebelah kiri saya yang mulia, langsung pegang leher (Yosua), sini kamu, berlutut kau di situ. Pas disuruh berlutut, almarhum kaget yang mulia, lihat ke Bapak, eh Pak kenapa Pak, ada apa Pak? Tangannya kaya gini yang mulia, berlutut kamu berlutut, pas dia lagi mundur-mundur agak sedikit merendah, langsung Pak FS bilang, woy kau tembak, kau tembak cepat, saya langsung keluarkan senjata yang mulia,” jelas Eliezer.
Baca Juga: Hakim Heran Ferdy Sambo Tahu Yosua Tidak Pegang Senjata dari Magelang
Hakim Wahyu Iman Santoso kemudian bertanya berapa kali Richard Eliezer menembak Yosua.
“Berapa kali saudara tembak?" tanya Hakim Wahyu.
“Seingat saya 3-4 kali,” ucap Richard Eliezer.
“Saudara melihat kemana posisi arah saudara menembak?” tanya hakim.
“Ke arah almarhum,” jawab Eliezer.
“Iya, kena bagian mana?” cecar Hakim.
“Untuk bagian mana saya tidak bisa pastikan,” ucap Eliezer.
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV