Panglima TNI, Kapolri hingga Ketua Umum PSSI Kirim Karangan Bunga Ucapan Selamat untuk Kaesang-Erina
Peristiwa | 11 Desember 2022, 09:33 WIBSOLO, KOMPAS.TV - Puluhan karangan bunga ucapan selamat memenuhi sekitaran Pura Mangkunegaran yang menjadi tempat acara tasyakuran pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.
Dari pantauan KOMPAS.TV, Minggu (11/12/2022), karangan bunga yang ditujukan untuk Kaesang-Erina itu terjejer rapi di tembok pagar yang mengelilingi Pura Mangkunegaran.
Ada karangan bunga yang dikirimkan atas nama Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dan istri Hetty Andika Perkasa.
Di samping karangan bunga dari Panglima TNI, ada karangan bunga dari Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan yang bersanding dengan karangan bunga dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Selain itu ada pula karangan bunga dari Kepala BIN Budi Gunawan, wakil presiden RI keenam Try Sutrisno, Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi dan masih banyak yang lainnya.
Karangan bunga tersebut kemudian menjadi tempat bagi warga untuk melakukan foto sembari menyaksikan kirab.
Baca Juga: Hadir di Ngunduh Mantu Jokowi, Andika Perkasa: Kaesang Itu Suka Nge-Gym, Bisa Dilepas Lah
Seperti yang diketahui, Presiden Joko Widodo atau Jokowi menggelar acara adat ngunduh mantu di Dalem Agung Loji Gandrung, Rumah Dinas Walikota Solo, Minggu (11/12) pagi.
Dalam prosesi adat itu, Jokowi mengatakan bahwa prosesi ngunduh mantu ini dilangsungkan untuk melestarikan kebudayaan Jawa.
"Nguri-uri kabudayaan Jawi," kata Jokowi dikutip dari tayangan Laporan Khusus Kompas TV, Minggu (11/12).
"Karena budaya adalah warisan para leluhur kita, eh sebab itu mengenalkan budaya kita adalah wajib, mencintai budata kita adalah kewajiban kita bersama," ucapnya.
"Agar identitas budaya kita muncul kembali dan karakter kita karakter budaya kita juga semakin kita mencintai," pungkas Jokowi.
Acara kemudian dilanjutkan dengan kirab pengantin Kaesang-Erina menggunakan kereta kencana menuju di Pura Mangkunegaran.
Setelah sampai di Pura Mangkunegaran, acara berlanjut ke tasyakuran yang akan langsung dimulai pada pukul 09.30 WIB.
Dalam acara kirab dan tasyakuran ini, dibagikan pula 16.000 makanan gratis kepada masyarakat yang hadir di sepanjang Jalan Slamet Riyadi dan wilayah Ngarsopuro.
Baca Juga: Jokowi Soal Upacara Ngunduh Mantu Pernikahan Kaesang dan Erina: Mengenalkan Budaya Kita Adalah Wajib
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV