Ferdy Sambo Keukeuh Ngaku Tidak Tembak Yosua Meski Hasil Poligraf Buktikan Dirinya Tak Jujur
Hukum | 8 Desember 2022, 15:06 WIB“Saya tidak tahu,” kata Ferdy Sambo.
Hakim Wahyu kemudian kembali menggali lagi siapa penembak Brigadir J selain Richard Eliezer kepada Ferdy Sambo.
“Apakah ada orang lain nembak?” tanya Hakim Wahyu.
Baca Juga: Pengacara: Ricky Rizal Tertekan dengan Sikap Hakim, Ucapan Dia Seolah Dianggap Bohong Semua
“Saya tidak tahu,” singkat Ferdy Sambo.
Terkait pernyataan Ferdy Sambo yang mengklaim tidak tahu siapa penembak Brigadir J selain Richard, Hakim pun mengakhiri dengan mengatakan akan menyimpulkan kesaksian suami Putri Candrawathi tersebut.
Dalam persidangan, Richard Eliezer yang diberi waktu untuk menanggapi kesaksian Ferdy Sambo membantah telah menembak Brigadir J sebanyak 5 kali.
Bukan hanya itu, Richard Eliezer juga membantah pernyataan Ferdy Sambo yang tidak mengaku turut menembak Brigadir J.
“Saya melihat Beliau menembak ke arah Yosua yang mulia dan saya juga tidak menembak sebanyak 5 kali,” ucap Richard.
Sebelumnya, JPU sempat bertanya soal hasil uji poligraf yang dijalani Ferdy Sambo dalam sidang.
Baca Juga: Penilaian Hakim Atas Keterangan Ferdy Sambo: Enggak Masuk Akal, Sangat Janggal
“Saudara ditanyakan, apakah saudara melakukan penembakan terhadap Yosua, jawaban saudara apa?” tanya JPU ke Ferdy Sambo.
"Tidak," kata Ferdy Sambo.
Jaksa lebih lanjut bertanya kepada Ferdy Sambo, apakah sudah diketahui hasilnya untuk pertanyaan dan jawaban tersebut.
“Sudahkah hasilnya saudara ketahui?” tanya Jaksa.
“Sudah,” ucap Ferdy Sambo.
“Apa? (hasil pemeriksaan poligraf)?” kata Jaksa.
“Tidak jujur,” jawab Ferdy Sambo.
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV