Bharada E Akui Alami Mimpi Buruk selama 3 Minggu, Kenali Penyebab dan Cara Mencegahnya
Gaya hidup | 1 Desember 2022, 05:35 WIB
Mengutip Mayo Clinic, berikut sejumlah cara alami mengatasi mimpi buruk:
1. Lakukan rutinitas sebelum tidur
Bangun kegiatan menenangkan yang sama setiap kali Anda akan menuju tidur. Rutinitas ini bisa berupa membaca buku, mendengarkan musik, atau mandi dengan air hangat.
Kegiatan rutin tersebut bisa menyiapkan otak dan saraf menuju tenang sebelum mata Anda akhirnya terpejam.
2. Jauhkan diri dari stres
Jika Anda tengah stres, segera ambil solusi untuk mengurai masalah yang ada. Anda bisa berbicara dengan psikolog, atau berbagi beban dengan teman dekat.
3. Siapkan lingkungan tidur yang nyaman
Atur kamar tidur senyaman mungkin sesuai dengan keinginan Anda. Atur suhu kamar, lampu, dan kelengkapan kasur agar tidur bisa terasa menenangkan.
Baca Juga: Sejarah Polisi Tidur di Dunia, Sudah Dibuat Lebih dari Seabad yang Lalu di AS
4. Sediakan cemilan
Penurunan kadar glukosa dalam darah ketika Anda tidur sangat bisa memicu mimpi buruk.
Melansir Good Housekeeping, ketika Anda terus merasa kelaparan sepanjang hari, maka besar kemungkinan mimpi buruk akan menyerang di malam hari.
Jadi beberapa saat sebelum tidur, kudaplah makanan ringan seperti telur rebus atau sepotong daging dan keju. Hindari karbohidrat, karena hanya akan membuat mimpi buruk semakin parah.
5. Hindari hal-hal yang menakutkan
Hindari melihat, mendengar, atau membahas hal-hal yang menakutkan beberapa jam sebelum tidur.
Menonton film horor atau membaca buku-buku misteri bisa membuat otak Anda tegang sepanjang malam hingga ketika Anda sudah memasuki fase tidur.
Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV/Kompas.com