Perempuan yang Coba Terobos Istana Masuk Ring Kedua, Mantan Danpaspampres Jelaskan Pengamanannya
Hukum | 25 Oktober 2022, 21:35 WIB"Karena dari fakta yang ada di lapangan, terlihat dia jalan tidak dari depan (Istana Merdeka), tapi melipir dari arah barat kemudian menyeberang pembatas dan dihentikan oleh Paspampres. Ini artinya dia sudah siap," ujar Nono.
Sebelumnya Siti Elina (24) ditangkap Paspampres saat hendak menerobos Istana Negara. Aksi tersebut dilakukan SE dengan berjalan kaki sekitar pukul 07.00 WIB, Selasa (25/10/2022).
Baca Juga: Perempuan Nekat Terobos Istana Presiden, Sempat Todong Pistol ke Paspampres!
Awalnya SE berjalan kaki di trotoar dari arah Harmoni menuju kawasan Jalan Medan Merdeka Utara.
Sesampainya di pintu masuk Istana Merdeka, perempuan tersebut tiba-tiba menghampiri anggota Paspampres yang sedang berjaga dan langsung menodongkan senjata api.
Paspampres kemudian mengamankan SE dan menyerahkan ke Polisi. Petugas juga menggeledah tas hitam yang dibawa SE, di dalam tas tersebut terdapat satu buah kitab suci, dompet kosong berwarna merah muda, satu unit handphone.
Adapun senjata api yang dibawa SE berjenis pistol semi otomatis Five-seveN atau FN.
Baca Juga: Barang Bukti Perempuan Berpistol Terobos Istana yang Diamankan: Dompet Kosong hingga Handphone
Penulis : Johannes Mangihot Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV