> >

Malam-Malam Nasdem Sambangi Kediaman Anies Baswedan, Ini yang Dibahas

Politik | 17 Oktober 2022, 04:05 WIB
Anies Baswedan saat ditetapkan menjadi bakal calon presiden (capres) dari Partai Nasdem pada Senin (3/10/2022). (Sumber: KOMPAS TV)

Dia pun kembali menegaskan bahwa pertemuannya dengan Anies hanya silaturahmi.

"Kebetulan saya janji mau ke sini dan beliau jadi gubernur baru kali ini saya datang ke sini," pungkasnya.

Pertemuan antara pimpinan NasDem dengan Anies terus berlangsung, sejak Anies dideklarasikan sebagai bakal calon presiden (Capres) 2024.

 

Seperti diketahui, masa jabatan Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta telah habis pada Minggu (16/10).

Usai masa jabatan Anies habis, Pemprov DKI Jakarta bakal dipimpin penjabat gubernur Heru Budi Hartono yang dipilih Presiden Jokowi.

Heru akan memimpin ibu kota hingga ada gubernur definitif hasil Pilkada 2024 mendatang.

Pelantikan Heru sebagai Pj Gubernur DKI Jakarta akan dilakukan pada hari ini, Selasa (17/10).

Baca Juga: Awali Pidato Perpisahan dengan Lagu Maju Tak Gentar, Anies: Mari Sambut Babak Berikutnya

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU