> >

Soal Pencopotan Suharso Monoarfa dari Jabatan Ketua Umum, Arsul Sani: Jangan Bayangkan PPP Pecah

Politik | 5 September 2022, 15:06 WIB
Arsul Sani menyebut Tidak ada perpecahan maupun kerenggangan di internal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) seusai penggantian Suharso Monoarfa sebagai ketua umum partai tersebut. (Sumber: Tribunnews.com)

"Tadi malam itu komunikasi dari keinginan (kader, red) karena yang hadir dari 34 DPW PPP se Indonesia itu ada 30 (DPW)," ujarnya.

Sebelumya diberitakan, Majelis Tinggi PPP telah menetapkan pengganti Suharso Monoarfa sebagai Ketua Umum PPP, yakni mengangkat Muhamad Mardiono.

Terkait dengan pergantian tersebut, Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani membeberkan beberapa dasar pertimbangan penetapan itu.

Baca Juga: PPP Resmi Copot Suharso Manoarfa, Ini Penggantinya

Salah satu di antaranya yakni ingin memfokuskan tingkat keterpilihan PPP pada Pemilu 2024 mendatang.

"Ya iya (terkait pemilu 2024, red) itu saja, yang lainya pemantik," ucap Arsul saat ditemui awak media di Gedung Nusantara III, Kompleks DPR/MPR, Senayan, Senin (5/9/2022).

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Tribunnews.com


TERBARU