Jokowi Mulai Bagikan BLT BBM ke Warga Papua, Segini Besarannya
Peristiwa | 31 Agustus 2022, 10:47 WIBSebelumnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan, pemerintah menganggarkan Rp24,17 triliun untuk bansos tersebut.
"Kami baru saja membahas dengan Presiden soal pengalihan subsidi BBM. Masyarakat akan dapat bansos dalam rangka tingkatkan daya beli terutama karena tendensi kenaikan harga yang berasal dari pengaruh global perlu direspons," kata Sri Mulyani dalam konferensi pers virtual, dikutip dari kanal YouTube Sekretariat Presiden, Senin (29/8).
"Bapak Presiden minta kami bertiga sampaikan ke masyarakat, pemerintah akan mulai memberikan bantalan sosial tambahan sebagai pengalihan subsidi BBM sebesar Rp24,17 triliun."
Ia menjelaskan, sebanyak 20,65 juta orang KPM akan menerima bansos dalam dua tahap berbentuk BLT pengalihan subsidi BBM. Total nilainya sebesar Rp12,4 triliun.
"Mulai dibayarkan oleh Mensos sebesar Rp150.00p per KPM selama 4 kali. Akan dibayarkan sebanyak 2 kali, jadi akan ada Rp300.000 pertama dan Rp300.000 kedua," ucap Bendahara Negara tersebut.
Baca Juga: Pedagang di Bandung Kaget Amplop Bantuan Pemberian Jokowi Ternyata Tak Ada Isinya, Istana Buka Suara
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV