Ini Penjelasan Mahfud soal Motif Pembunuhan Brigadir J Hanya Bisa Didengar Orang Dewasa
Hukum | 10 Agustus 2022, 22:12 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Menko Polhukam Mahfud MD angkat bicara terkait pernyataannya soal motif pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J sangat sensitif dan hanya bisa didengar oleh orang dewasa.
Menurut Mahfud, dari informasi yang diperoleh dalam kasus tersebut, ada dugaan pelecehan seksual, dugaan perselingkuhan, hingga dugaan pemerkosaan.
Hal-hal tersebut sangat sensitif jika diumbar secara umum karena menyangkut privasi korban.
Baca Juga: Soal Pembunuhan Brigadir Yoshua, Mahfud MD : Motif Sensitif, Hanya Boleh Didengar Orang Dewasa
"Pelecehan itu seperti apa, apakah membuka buka baju atau apa. Nah, ini kan untuk orang dewasa. Kedua, katanya perselingkuhan empat segi, siapa yang bercinta dengan siapa. Dan terakhir, muncul karena usaha perkosaan, lalu ditembak. Itu kan sensitif," ujar Mahfud saat dialog Satu Meja The Forum KOMPAS TV, Rabu (10/8/2022).
Mahfud menambahkan, dari informasi tersebut, dirinya berkesimpulan bahwa motif pembunuhan Brigadir J ini sensitif dan masih dalam ranah penyidikan kepolisian.
Untuk itulah, dirinya tidak bisa memberi pernyataan lebih jauh soal motif pembunuhan Brigadir J dan menyerahkan kepada Kepolisian untuk menjelaskan konstruksi perkaranya.
Ia juga meyakini, ke depan, Kepolisian akan membuka motif pembunuhan Brigadir J ke publik dan nantinya juga akan dibuka di pengadilan.
Baca Juga: Kata Kriminolog soal Pernyataan Mahfud yang Sebut Motif Pembunuhan Brigadir J Konsumsi Orang Dewasa
"Saya banyak dapat bocoran, tetapi saya tidak boleh menyatakan, biar dikonstruksi dulu. Bocorannya mungkin tidak pernah muncul di publik dan sifatnya sensitif, menyangkut orang dewasa," ujarnya.
Penulis : Johannes Mangihot Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV