> >

Makam Brigadir J Mulai Dibongkar untuk Keperluan Autopsi Ulang, Diwarnai Tangis Histeris Ibunda

Peristiwa | 27 Juli 2022, 07:42 WIB
Suasana di sekitar lokasi pembongkaran makam Brigadir J. (Sumber: Antara)

JAMBI, KOMPAS.TV - Makam Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J, anggota Polri yang tewas baku tembak di rumah dinas Kadiv Propam Polri nonaktif Irjen Fredy Sambo mulai dibongkar pada hari ini, Rabu (27/8/2022) pagi.

Pembongkaran makam Brigadir J dilakukan untuk kepentingan autopsi ulang.

Baca Juga: Bareskrim Dalami Kasus Profil Kapolda Metro Diedit Terima Suap dari Irjen Ferdy Sambo di Wikipedia

Hal tersebut sebagaimana permintaan keluarga Brigadir J demi mencari keadilan dan pengungkapan kasus yang sebenarnya terjadi.

Berdasarkan pantauan dari lokasi Tempat Pemakaman Umum (TPU) Sungai Bahar Unit 1 Kabupaten Muaro Jambi pada pukul 06.50 WIB, pihak keluarga tampak berdoa terlebih dahulu sebelum makam Brigadir J dibongkar.

 

Doa yang dipimpin seorang pendeta itu dihadiri langsung oleh pihak keluarga almarhum Brigadir J yang terdiri atas kedua orang tua, adik, kakak dan keluarga besar lainnya.

Baca Juga: Tanggapi Hasil Autopsi Ulang Brigadir J, Pakar Kriminologi UI: Penyidik Jangan Pakai Cerita Lama

Selain itu, turut hadir pula tim pengacara keluarga Brigadir J salah satu di antaranya Kamaruddin Simanjuntak.

Proses pembongkaran makam Brigadir J dijaga ketat oleh petugas kepolisian yang berjaga di sekitar makam yang sudah diberikan garis polisi.

Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU