> >

Berkoalisi dengan Gerindra, PKB Sebut Cak Imin Bersedia Jadi Cawapres Prabowo di Pilpres 2024

Rumah pemilu | 19 Juni 2022, 19:50 WIB

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kiri) berjabat tangan dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin (kanan) usai melakukan pertemuan di Kertanegara, Jakarta, Sabtu (18/6/2022). (Sumber: ANTARA FOTO/MUHAMMAD ADIMAJA)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) telah sepakat membentuk Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya bersama Partai Gerindra untuk menghadapi pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

"Kami dengan Gerindra memastikan untuk membangun koalisi, dan tadi malam sudah dirumuskan terkait komitmen platformnya seperti apa. Kalau kapan tanggal mainnya, ya kita cari waktu yang tepat, momentum paling pas," kata Wakil Sekretaris Jenderal PKB Syaiful Huda dalam program Kompas Petang, Kompas TV, Minggu (19/6/2022). 

Lebih lanjut, Huda mengungkapkan, dalam koalisi yang dinamakan Kebangkitan Indonesia Raya ini, Gerindra dan PKB sepakat bakal mengusung masing-masing ketua umumnya untuk maju pada Pilpres 2024.

Menurut penjelasannya, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto akan menjadi calon presiden (capres), sementara Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin bersedia maju sebagai calon wakil presiden (cawapres). 

"Kami menyadari kursi PKB di bawah Gerindra, artinya sebagai negarawan, politisi, Cak Imin tahu posisi itu. Cak Imin cukup sebagai calon wakil presiden dari Pak Prabowo," ujar Huda. 

Dalam kesempatan itu, ia juga menyampaikan bahwa seluruh kader PKB menyambut baik pasangan Prabowo-Cak Imin untuk maju di Pilpres 2024.

"Antusiasme kader luar biasa ini dianggap sebagai pasangan figur yang mempresentasikan Indonesia, dan kelihatannya teman-teman sudah siap kerja, tinggal berlayar," jelasnya. 

Di sisi lain, Huda menuturkan, Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya tidak hanya terbatas kedua partai, mereka juga membuka pintu kerja sama dengan partai politik (parpol) lain.

Baca Juga: Tanggapan PDI Perjuangan Soal Pertemuan Cak Imin dan Prabowo: Hal yang Sangat Positif!

Wasekjen PKB Syaiful Huda di program Kompas Petang, Kompas TV, Minggu (19/6/2022). (Sumber: Tangkapan Layar Tayangan Kompas TV)

Seperti diketahui, sebelum melakukan penjajakan koalisi untuk Pemilu 2024 dengan Partai Gerindra, PKB juga telah mengajak Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Demokrat untuk merapat.

"Terbuka, karena koalisi ini, Kebangkitan Indonesia Raya ini semangatnya adalah inklusif terbuka bagi partai lain, termasuk dengan yang sebelumnya kami gagas yakni PKS dan Demokrat," tegasnya.

Adapun kesepakatan kerja sama PKB dan Gerindra untuk menghadapi Pilpres 2024 ini disampaikan Prabowo usai bertemu dengan Cak Imin di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Sabtu (18/6) malam.

”Komunikasi antara Gerindra dan PKB berjalan dengan intensif, dan juga dengan partai-partai lain, tapi alhamdulillah kita sudah mencapai titik-titik pertemuan, titik-titik kerja sama, titik-titik kesepakatan," ujar Prabowo.

Dia mengatakan, secara garis besar kedua partai ingin bekerja sama untuk menghadapi Pilpres, Pileg, dan Pilkada 2024.

Sebagai informasi, sejumlah partai kini mulai menjalin komunikasi jelang Pemilu 2024.

Bahkan tiga partai yaitu Golkar, PAN, dan PPP telah mendeklarasikan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).

Selain itu, Demokrat juga tengah menjajaki koalisi dengan PKS dan PKB. Koalisi tiga partai ini diklaim akan segera diumumkan dalam waktu dekat.

Baca Juga: Temui Prabowo di Kediamannya, Cak Imin: PKB dan Gerindra Siap Bekerja Sama

 

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU