> >

KPU dan Kompas Gramedia Kerja Sama Sukseskan Pemilu 2024

Rumah pemilu | 10 Juni 2022, 16:00 WIB

"Kami punya harapan besar agar pemilu ini bukan hanya milik KPU, Bawaslu, bukan milik parpol, tapi menjadi gerakan bersama masyarakat untuk menjaga konstitusi dan akhirnya 14 Februari rakyat yang berdaulat menyatakan siapa pemegang otoritas yang lebih baik berikutnya," katanya. 

Sementara itu Ketua KPU Hasyim Asy'ari menyatakan amat beterimakasih kepada Kompas Gramedia Group yang sudah ingin bekerjasama dengan pihaknya dalam mengawal dan berkontribusi melaksanakan pesta demokrasi. 

Baca Juga: Soal Durasi Kampanye Pemilu 2024, DPR dan KPU Sepakati Berlangsung Selama 75 Hari

"Kami ucapkan terimakasih kepada Mas Budiman dan Kompas Gramedia Group. Tugas KPU ini di undang-undang sebagai lembaga layanan, melayani pemilih, kedua peserta pemilu. Dengan begitu kalau kita bekerjasama ini tentu menambah energi baru." 

"Saya kira kita tahu semua teman-teman jurnalis itu seperti malaikat karena orang itu baru akan membaca berita setelah ditayangkan, jadi ada penonton yang belum dilihat, tapi sudah diketahui lebih dahulu oleh teman-teman jurnalis," kata dia.

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU