> >

Izin Cuti Habis, Ridwan Kamil Tiba di Bandung Besok dan Kembali Bekerja Senin

Peristiwa | 3 Juni 2022, 11:23 WIB
Ridwan Kamil akan tiba di Indonesia pada Sabtu besok (4/6/2022) dan akan kembali bekerja sebagai Gubernur Jawa Barat mulai Senin pekan depan. (Sumber: ANTARA/HO-Humas Pemprov Jabar)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) mengungkapkan Gubernur Jabar Ridwan Kamil akan tiba di Indonesia pada Sabtu besok (4/6/2022). 

Ridwan Kamil bertolak dari Bern, Swiss usai melakukan pencarian terhadap putra sulungnya Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril yang hilang saat berenang di Sungai Aare.

"Izin pak gubernur akan berakhir pada 4 Juni 2022, atau besok hari, insyaallah Pak Gubernur besok hari sudah di Bandung. Kemudian pada Sabtu dan Minggu ada pengajian keluarga," kata Juru Bicara Pemprov Jabar Wahyu Mijaya dalam sesi jumpa pers dari Gedung Pakuan, Bandung, Jumat (3/6/2022).

Adapun kembalinya Ridwan Kamil ke tanah air adalah untuk kembali melaksanakan tugasnya sebagai Gubernur Jabar.

Wahyu menyebut, Ridwan Kamil direncanakan beraktivitas kembali menjalankan tugasnya mulai Senin (6/6) mendatang.

"Beliau (Ridwan Kamil) akan beraktivias mulai senin beliau aktivitas seperti biasa,” kata Wahyu. 

Baca Juga: Pencarian Eril Terus Berlanjut, Petugas Kerahkan Anjing Pelacak Susuri Sungai Aare

Berdasarkan informasi dari Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Bern yang dikutip dari laman Kementerian Luar Negeri RI, Ridwan Kamil dan sang istri Atalia telah berangkat dari Bern pada Kamis sore (2/6) waktu setempat. 

Pihak KBRI Bern pun menyampaikan, sebelum pulang ke Indonesia atau pada Rabu (1/6) petang waktu setempat, Ridwan Kamil dan sang istri kembali menyempatkan untuk menyusuri tepian Sungai Aare dengan memeriksa tempat-tempat yang potensial dalam proses pencarian Eril.

Pencarian juga dilakukan hingga ke beberapa rute perjalanan baik darat maupun perairan yang dapat ditempuh secara aman.

Sementara itu, upaya pencarian Eril akan dilanjutkan oleh adik Ridwan Kamil, Elpi Nazmuzaman yang telah tiba di Bern, Swiss. 

"Pemantauan upaya pencarian, koordinasi dengan KBRI Bern, dan komunikasi dengan otoritas Swiss akan terus dilanjutkan oleh Paman Sdr. Eril, Bapak Elpi Nazmuzaman beserta wakil keluarga yang telah tiba di Bern pada hari Rabu (1/6)," ujarnya.

Baca Juga: Eril Dinyatakan Syahid Akhirat, Keluarga: Ini Tidak Mengubah Harapan untuk Terus Lakukan Pencarian

Keluarga Ikhlas dan Meyakini Eril Meninggal Dunia

Perwakilan keluarga Ridwan Kamil, Erwin Muniruzaman mengatakan Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril telah meninggal dunia.

Erwin juga menurutkan orang tua Eril, Ridwan Kamil dan Atalia telah ikhlas dan meyakini sang putra meninggal karena tenggelam.

"Kang Emil (Ridwan Kamil) dan Teh Lia (Atalia) sudah menyampaikan, mereka ikhlas dan menyakini Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril sudah wafat berpulang ke rahmatullah karena tenggelam," kata Erwin dalam sesi jumpa pers, Jumat.

Kakak Ridwan Kamil ini juga meminta maaf jika semasa hidup Eril memiliki kesalahan, kekhilafan baik yang disengaja ataupun yang tidak disengaja.

"Dan sekiranya ada hak atau kewajiban dari almarhum, mohon kami sebagai pihak keluarga dapat diinformasikan," ucap dia. 

Dia pun kemudian meminta kesediaan masyarakat Jawa Barat untuk ikut Salat Gaib untuk almarhum Eril.

"Insyaallah Eril husnul khotimah dan memenuhi syarat syahid akhirat," ujarnya.

Baca Juga: Pihak Keluarga: Ridwan Kamil dan Istri Sudah Ikhlas Eril Wafat

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU