> >

Menhub: Baru 36 Persen Pemudik dengan Mobil Pribadi yang Balik

Berita utama | 7 Mei 2022, 12:24 WIB
Ilustrasi. Suasana arus lalu lintas di Gerbang Tol Cikampek Utama (Sumber: ANTARA/HO-Jasa Marga)

SEMARANG, KOMPAS.TV – Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyebut, jumlah pemudik pengguna kendaraan pribadi yang sudah kembali ke tempat kerja mereka, baru sekitar 36 persen dari total perkiraan.

"Sebanyak 64 persen sisanya belum kembali ke Jakarta atau Surabaya," kata Budi di Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (7/5/2022).

Ia khawatir hari ini atau besok lonjakan arus balik akan tetap tinggi meski sudah diberlakukan rekayasa lalu lintas, seperti sistem satu arah di jalan tol.

Karena itu, ia mengimbau pemudik menunda waktu kepulangan ke tempat kerja hingga pekan depan.

"Pulang Senin (9/5), Selasa (10/5), atau Rabu (11/5). Pemerintah sudah memberikan hak cuti," ujar Budi.

Ia berharap, pemudik menunda perjalanan balik sehingga bisa memperlancar arus balik Lebaran.

"Dari Semarang, Solo, Senin (9/5) baru balik. Harapannya yang pulang tidak sampai 64 persen," katanya.

Baca Juga: Penerapan One Way Arus Balik Bersifat Situasional, Polisi Imbau Pemudik Tak Tunggu di Pintu Tol

Saat berada di Jawa Tengah, Menhub juga meresmikan tiga terminal bus di Semarang, Solo, dan Purwokerto.

Ketiga terminal tersebut, masing-masing Terminal Tirtonadi Solo, Terminal Mangkan Semarang, dan Terminal Bulupitu Purwokerto.

Ia menjelaskan, ketiga terminal tersebut keren dan berfungsi baik.

Menurut dia, salah satu penyebab keengganan masyarakat menggunakan moda transportasi bus karena kondisi terminal yang tidak terawat dengan baik.

"Keren, bersih, dengan konsep mal," tambahnya.

Baca Juga: Perjalanan Semarang-Jakarta 12 Jam Lebih, Pemudik Sebut Banyak Pengendara Istirahat di Pinggir Tol

Situasi Lalu Lintas di Gerbang Tol Halim

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Polisi Sambodo Purnomo Yogo mengungkapkan, hingga pukul 10.38 WIB, situasi lalu lintas kendaraan dari arah timur atau Cikampek di KM 3.500 Gerbang Tol Halim, masih terpantau belum terjadi antrean.

"Tidak ada antrean arus mengalir cukup deras dari arah timur," kata Sambodo saat dikonfirmasi di Jakarta, Sabtu.

Sambodo mengatakan, arus lalu lintas yang menuju GT Halim mengarah Cawang atau Tol Dalam Kota masih tertangani dengan baik.

Sebelumnya, Sambodo menyatakan, pihaknya telah memberlakukan sistem satu arah (one way) dari KM 47 menuju GT Halim mulai pukul 07.00 WIB.

Sambodo mengungkapkan, pengendara membutuhkan waktu sekitar 40 menit dari KM 47 menuju GT Halim KM 3.500.

"Antrean hanya 50 meter ke belakang," ujar Sambodo.

Baca Juga: Perjalanan Jogja-Semarang Makan Waktu 11 Jam, Pemudik Kapok dan Pilih Naik Kereta untuk Tahun Depan

Petugas Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro sempat mensterilisasi atau membersihkan jalur dari arah GT Halim menuju KM 47b untuk memberlakukan sistem satu arah dari Cikampek menuju KM 3.500.

Kemudian, petugas menutup seluruh akses pintu masuk tol arah Cikampek dan mengubahnya menjadi akses keluar kendaraan yang menuju Jakarta.

"Setelah 'clear', kami menyatakan Polda Metro Jaya siap untuk melakukan 'one way' melanjutkan dari GT Kalikangkung menuju GT Cikampek," ungkap Sambodo.

Penulis : Edy A. Putra Editor : Fadhilah

Sumber : Antara


TERBARU