Arus Balik Lebaran 2022, Ini Daftar Rest Area yang Punya SPBU di Sepanjang Tol Trans Jawa
Update | 6 Mei 2022, 10:53 WIBKenali tipe-tipe rest area
Dikutip dari laman Badan Pengatur Jalan Tol (BPTJ) rest area terbagi menjadi tiga kategori, yaitu tipe A, B, dan C.
Rest area tipe A, memiliki area lebih luas dan memiliki fasilitas umum yang lengkap seperti ATM, toilet, SPBU, klinik kesehatan, bengkel, minimarket, musala, kios, tempat rarkir, ruang terbuka hijau hingga restoran.
Rest area tipe B, memiliki area yang lebih kecil dibandingkan tipe A, untuk fasilitas rest area yang disediakan meliputi ATM center, toilet, warung atau kios, minimarket, mushola, restoran, ruang terbuka hijau, dan tempat parkir.
Rest area tipe C, memiliki area paling kecil antara dua tipe A dan B. Fasilitas yang ada meliputi toilet, warung atau kios,mushola, dan sarana tempat parkir.
Terkadang fasilitas rest area Tipe C hanya dioperasikan pada saat-saat tertentu seperti saat libur panjang, libur hari raya, dan lain sebagainya.
Baca Juga: Aturan Baru di Rest Area Saat Arus Balik: Pembelian BBM Dibatasi hingga Alih Fungsi Toilet Pria
Penulis : Nurul Fitriana Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV