Arus Balik H+2, Ada 10 Ribu Kendaraan per Jam yang Masuk Jakarta Lewat Tol Jakarta-Cikampek
Peristiwa | 5 Mei 2022, 22:53 WIBSistem contraflow dilakukan dengan pertimbangan situasi dan kondisi tingginya intensitas lalu lintas yang sudah terjadi pada pukul 14.37 WIB.
Jasa Marga kemudian melakukan pemasangan perambuan dan pada pukul 15.35 WIB contraflow mulai diberlakukan dari KM 70 sampai KM 47 Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta.
Baca Juga: Tol Jakarta-Cikampek Macet Panjang, Contraflow Diberlakukan
Tody menambahkan Jasa Marga mengimbau pengguna jalan selalu berhati-hati dalam berkendara, menjaga jarak aman, mematuhi rambu-rambu dan ikuti arahan petugas di lapangan.
"Informasi lalu lintas jalan Tol Jasa Marga Group dapat diakses melalui One Call Center 24 jam di nomor 14080 dan aplikasi Travoy untuk pengguna iOS dan Android," ujar Tody.
Penulis : Johannes Mangihot Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV