Ini 5 Rekor yang Terpecahkan di Masa Mudik Lebaran 2022 Versi Menhub Budi
Peristiwa | 4 Mei 2022, 19:05 WIBAngkutan udara juga memecahkan rekor pergerakan pesawat hingga 1.054 flight atau penerbangan pada hari H-4 Lebaran atau Kamis (28/4/2022) di Bandara Soekarno Hatta.
Baca Juga: Tiket Pesawat Jakarta-Banda Aceh Tembus Rp 9,6 Juta, Ini Penjelasan Lion Air Group
Jumlah penerbangan H-4 tersebut hampir menyentuh angka pergerakan pesawat di hari normal sebelum pandemi, yang mencapai 1.200 flight per hari.
Pada H-3 Bandara Soekarno Hatta juga terpecahkan rekor 141 ribu lebih penumpang atau meningkat sekitar 3 persen dari tahun 2019 di periode yang sama.
Menurut Menhub Budi, tingginya pergerakan pesawat dan penumpang ini membuktikan, manajemen lalu lintas udara bekerja dengan baik.
"Bayangkan jumlah pesawat menurun 40 persen, tetapi penumpangnya naik 5 persen. Hal yang perlu diapresiasi, memaksimalkan potensi yang ada dan kebetulan permintaan tinggi sekali," ujar Menhub.
Baca Juga: Sejak H-7 hingga H-4 Lebaran, Terjadi Pergerakan 2,5 Juta Penumpang di Semua Moda Angkutan Umum
Keempat, waktu perjalanan Jakarta-Semarang.
Menhub Budi menjelaskan, perjalanan Jakarta-Semarang menjadi salah satu poin yang menjadi perhatian saat arus mudik 2022.
Menurut Budi, kebijakan yang diterapkan berhasil membuat perjalanan Jakarta-Semarang di masa mudik sama seperti hari biasa, yakni 7 jam perjalanan.
Pada H-3 dan H-2 Lebaran, waktu perjalanan Jakarta-Semarang juga sama, yakni 7 jam. Bahkan pada H-1 Lebaran, waktu perjalanan Jakarta-Semarang bisa lebih cepat.
Baca Juga: Jalur Arteri Karawang Semakin Padat di H-2 Lebaran, Polisi Buka Jalur Alternatif Khusus Motor
"Kami catat Jakarta-Semarang berhasil dengan baik," ujar Menhub.
Kelima, berhasil atasi arus mudik.
Meski memiliki sejumlah persoalan di perjalanan darat dan penyeberangan, Menhub Budi menilai, penanganan arus mudik 2022 bisa dikatakan sukses.
Menurut Budi, antusiasme masyarakat yang tidak mudik selama dua tahun tetap mendapat pelayanan yang baik oleh para petugas di lapangan.
Sejumlah riset, survei yang diterapkan dalam kebijakan dinilai berhasil membahagiakan masyarakat.
Baca Juga: Puncak Arus Balik 6-8 Mei, Ini 2 Titik Rawan Kemacetan yang Patut Diwaspadai Menurut Menhub
"Oleh karenanya kita diberi tagline mudik aman, mudik sehat dan dari situ kami buat turunan-turunannya, di antaranya empat rekayasa yang kita lakukan khusus di Jakarta-Semarang," ujar Menhub.
Penulis : Johannes Mangihot Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV