> >

Khatib Salat Id di Masjid Istiqlal Ingatkan Umat untuk Mawas Diri dan Miliki Semangat Gotong Royong

Peristiwa | 2 Mei 2022, 11:15 WIB
Ilustrasi salat Idulfitri berjamaah di Masjid Istiqlal. (Sumber: Istiqlal.or.id)

Menurutnya, saat berpuasa, seseorang tidak hanya menahan lapar dan dahaga.

"Tidak ada artinya kalau tidak mampu mengendalikan lisan dan berbuat yang tidak baik. Gibah, menyebar hoaks, dan perbuatan lain yang dilarang agama," tukasnya.

Untuk diketahui, salat id di Masjid Istiqlal dimulai pukul 07.00 WIB dengan dipimpin Hasanuddin Sinaga sebagai imam dan Noor Achmad sebagai khatib yang membawakan tema "Semangat Kerukunan Berbangsa dan Bernegara".

Salat id di Istiqlal dihadiri Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Ibu Wury Ma'ruf Amin, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy, Wakil Ketua MPR Fadel Muhammad, Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa'adi, serta para duta besar negara sahabat, dan pimpinan lembaga tinggi negara.

Pelaksanaan salat id di Masjid Istiqlal tahun ini merupakan ibadah perdana secara luring, setelah sebelumnya ditiadakan karena pandemi COVID-19.

Untuk perayaan Lebaran 2022, Masjid Istiqlal membolehkan 150 ribu orang atau sekitar 75 persen dari total kapasitas 250 ribu orang untuk melaksanakan salat id.

Jemaah melaksanakan salat hingga lantai empat masjid terbesar di Asia Tenggara tersebut.

Baca Juga: Masjid Istiqlal Gelar Salat Idulfitri Tingkat Kenegaraan, Simak Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan

Penulis : Nurul Fitriana Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Antara


TERBARU