> >

Selain Putra Siregar, Polisi Turut Tangkap Artis Rico Valentino Terkait Pengeroyokan di Senopati

Hukum | 12 April 2022, 21:28 WIB
Youtuber dan pemilik toko PS Store, Putra Siregar. (Sumber: INSTAGRAM/@putrasiregarr17)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bos gerai ponsel PS Store, Putra Siregar, dan artis Rico Valentino, ditangkap jajaran kepolisian Polres Metro Jakarta Selatan. Keduanya ditangkap atas dugaan pengeroyokan terhadap seorang pria bernama Nuralamsyah.

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Ridwan Soplanit, Selasa (12/4/2022), membenarkan Putra dan Rico telah diamankan dan tengah dalam pemeriksaan.

“Iya (diamankan). Betul (karena dugaan kasus pengeroyokan),” ujar Ridwan seperti dikutip dari Kompas.com.

Namun demikian, Ridwan tak menjelaskan detail kronologi pengeroyokan itu. Ia mengatakan, keduanya masih menjalani pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Selatan.

“Sudah dari kemarin diamankan. Diperiksa dari kemarin, masih berproses sampai saat ini,” tutur Ridwan.

Baca juga: Profil Putra Siregar, Pemilik PS Store yang Dilaporkan Istri Juragan 99, Pernah Jadi Sales Parfum

Sementara kuasa hukum korban, Ahmad Ali Fahmi mengatakan, pengeroyokan terjadi di kafe di kawasan Senopati, Jakarta Selatan pada 2 Maret 2022 pada pukul 2 dini hari.

“Kira-kira jam 2 pagi itu pokoknya klien kita dikeroyok lah tanpa sebab, saya gak tau pelaku terpengaruh alkohol atau tidak,” kata Fahmi saat dikonfirmasi awak media seperti dikutip Kompas TV dari Tribun, Selasa.

Ia menjelaskan, pihaknya telah memberikan waktu kepada Putra dan Rico untuk meminta maaf. Namun, keduanya tak kunjung melakukannya hingga waktu yang telah ditentukan.

Fahmi akhirnya membuat laporan ke Polres Metro Jakarta Selatan pada 11 Maret 2022. Dalam laporannya, ia menyerahkan sejumlah bukti seperti hasil visum, dan rekaman CCTV di lokasi kejadian.

Selain itu, ia juga menghadirkan saksi-saksi yang bahkan ikut menjadi korban pengeroyokan itu.

Penulis : Baitur Rohman Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU