Ade Armando Dirawat di RS Siloam Semanggi, Rekan Jelaskan Tujuan Ade Datang ke Gedung DPR
Peristiwa | 11 April 2022, 19:57 WIBJAKARTA, KOMPAS. TV – Ketua organisasi Pergerakan Indonesia untuk Semua (PIS) Ade Armando saat ini masih dirawat di Rumah Sakit Siloam, Semanggi, Jakarta setelah mengalami pemukulan oleh sekelompok orang di depan Gedung DPR RI, Senin (11/4/2022).
Rekan Ade di Cokro TV, Nong Darol Mahmada menyatakan, Ade datang ke Gedung DPR untuk mengikuti aksi dan membuat konten yang diproduksi PIS.
Dia membantah tudingan bahwa Ade datang ke Gedung DPR untuk menyusupi aksi mahasiswa.
Baca Juga: Kapolda Akan Kejar dan Tindak Tegas Pelaku Provokasi Pengeroyokan Ade Armando
“Tidak benar seperti yang dituduhkan di media sosial. Bang Ade ke sana memang ada tujuannya,“ kata Nong Darol dalam konferensi pers yang diadakan Cokro TV dan PIS.
Dia mengatakan, Ade berangkat ke Gedung DPR bersama empat orang lainnya. Salah seorang yang diajak adalah pegawai Cokro TV, Delmondo Satrio.
Menurutnya, saat ini Delmondo Satrio pun sedang dirawat karena luka-luka akibat melindungi Ade.
Baca Juga: Ade Armando Dikeroyok Massa di Tengah Demo, Bagaimana Kronologinya?
Menurut penuturan Nong Darol, Ade dan keempat orang yang menemaninya bertujuan untuk membuat konten untuk PIS.
Saat ini, kata dia, keluarga dan teman-teman terdekat sedang mendampingi Ade di RS Siloam, Semanggi.
Mengenai kondisi Ade sendiri, Nong Darol belum bisa menjelaskan secara detail. Karena saat ini, pegiat media sosial itu masih menjalani perawatan dokter.
Baca Juga: Detik-detik Ade Armando Ditemukan Babak Belur di Kawasan Gedung DPR
Rekan Ade yang juga pegiat media sosial, Eko Kuntadhi menyatakan, Ade justru menyuarakan aspirasi yang sama dengan pengunjuk rasa.
Sebab, kata dia, Ade adalah orang yang sangat ngotot menolak penundaan pemilu dan perpanjangan masa jabatan presiden.
Dia meminta pihak kepolisian cepat menangkap para pelaku penganiayaan Ade Armando.
Penulis : Vidi Batlolone Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV