> >

Merkuri Jadi Ancaman Serius, Menteri LHK Sebut Perlu Penanganan Mendesak di Indonesia

Kesehatan | 23 Maret 2022, 18:52 WIB
Ilustrasi - Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya menyebut Persoalan perdagangan ilegal merkuri  di Indonesia secara mendesak perlu diatasi. (Sumber: kompas.com)

Untuk itu, Pemerintah Indonesia berinisiatif untuk mengarusutamakan isu perdagangan ilegal merkuri di bawah Deklarasi Bali dalam penyelenggaraan COP-4 Konvensi Minamata di Bali yang tengah berlangsung saat ini.

Bali Declaration atau Deklarasi Bali telah resmi diluncurkan dan diadopsi pada Selasa (21/03).

Ketua Delegasi RI, Muhsin Syihab menjelaskan, seperti yang ditunjukkan oleh Deklarasi Bali, kerja sama ke depannya akan dipandu oleh Konvensi, dan bertujuan untuk mencegah peredaran merkuri dalam jumlah besar agar tidak membahayakan kesehatan manusia dan lingkungan.

Fokus Deklarasi Bali yang bertujuan untuk menghentikan perdagangan ilegal, telah mendapat dukungan dari berbagai pihak dikarenakan banyak negara yang terkena dampak negatif perdagangan ilegal merkuri.

Penulis : Fransisca Natalia Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU