Idayati Adik Jokowi dan Ketua MK Anwar Usman Menikah 26 Mei 2022, Ini Penjelasan KUA Banjarsari
Peristiwa | 22 Maret 2022, 13:17 WIBDia juga menegaskan bahwa pihaknya tidak akan memberikan pelayanan khusus bagi keluarga presiden yang akan melangsungkan pernikahan ini.
“Kalau pelayanan kami standar, layanan prima. Jadi sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan oleh Menag (Menteri Agama),” tandasnya.
Sebelumnya, Idayati adik Jokowi dan Anwar Usman sudah melangsungkan proses lamaran pada Sabtu (12/3/2022) di Solo.
Melansir Tribunnews, sosok adik kandung Jokowi ini tidak banyak muncul di publik sehingga tak banyak informasi dari sosok Idayati ini.
Baca Juga: Presiden Jokowi Sebut Hilirisasi SDA Makin Meningkat akan Berdampak Lapangan Kerja Makin Banyak
Diketahui, Idayati akan genap berusia 56 tahun pada Mei 2022 mendatang. Kini dia berstatus janda setelah suaminya yang bernama Hari Mulyono meninggal pada 24 September 2018.
Dari pernikahannya dengan Hari Mulyono, Idayati memiliki dua orang anak yang tinggal di Solo, Jawa Tengah.
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Antara, Tribunnews