> >

Ketika Camat di Perbatasan Ikut Pelatihan Intelijen dari Polri, BNPP: untuk Jaga Kedaulatan RI

Politik | 16 Maret 2022, 06:55 WIB
Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) menggelar pelatihan intelijen bagi camat serta aparat pemerintahan di kawasan perbatasan RI. (Sumber: Dok. Humas BNPP)

Lebih lanjut Andi menyatakan ke depannya BNPP khususnya Keasdepan Infrastruktur Pemerintahan akan terus meningkatkan kapasitas aparatur pemerintah di kawasan perbatasan RI melalui diklat yang faktual.

Baik itu dari aspek kewaspadaan dini, terkait dengan terorisme, radikalisme, serta penyelenggaraan pemerintahan umum. 

Baca Juga: KKP Tegaskan, Masyarakat Perbatasan dapat Nikmati Layanan Sertifikat Digital

"Sementara kami mencoba membuat formula untuk kedepannya agar banyak hal yang bisa kita persiapkan dan lakukan untuk teman-teman aparatur kita di perbatasan," ujarnya.

Adapun dalam diklat peningkatan kapasitas aparatur pemerintahan pusat dan daerah bidang intelijen dan kewaspadaan dini ini akan berlangsung selama sepekan yang dibuka pada Minggu malam (13/3).

Kegiatan yang berlangsung di Sutan Raja Hotel and Convention Centre, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat ini diikuti 190 peserta yang terdiri dari 150 orang Aparatur Kesbangpol Perwakilan Provinsi, Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia.

Kemudian 40 peserta aparatur dari perbatasan negara yang terdiri dari 25 camat perbatasan dari seluruh provinsi yang masuk dalam kawasan perbatasan, delapan peserta perwakilan dari PLBN di seluruh Indonesia. 

Baca Juga: Patroli Aksi Perompak Kapal Di Perbatasan RI-Singapura Dan Malaysia

 

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/bnpp.go.id


TERBARU