> >

PKB Minta Jokowi Pilih Kepala Otorita IKN Berkemampuan Superman: Waktu Sangat Mendesak

Berita utama | 23 Februari 2022, 13:13 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) (Sumber: Laman Youtube resmi Sekretarian Presiden)

Jazilul sendiri mengaku sudah menyambangi lokasi IKN.

Di lokasi tersebut menurutnya belum ada aktivitas pembangunan terlebih fasilitas yang mempercepat proses dibangunnya IKN.

“Kami sudah datang ke IKN belum ada apa-apa. Pekerja, material didatangkan dari luar dan belum punya fasilitas yang mempercepat itu."

Sebelumnya diberitakan KOMPAS TV, Presiden Jokowi mengaku telah mempersiapkan nama untuk dilantik menduduki jabatan Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN).

Tapi, Jokowi tidak mengungkapkan siapa sosok yang akan dilantik minggu depan sebagai Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN).

Baca Juga: Soal Kepala Otorita IKN Bukan Orang Parpol, Jokowi Disebut akan Bikin Kejutan

Tak hanya itu, Jokowi juga tidak merinci secara gamblang waktu pelantikan yang akan dilakukan untuk jabatan Kepala Badan Otorita IKN.

“Ya mungkin ini, mungkin, minggu depan akan kita lantik,” ucap Jokowi saat menghadiri acara peresmian Nasdem Tower, Jakarta, Selasa (22/2/2022).

Jokowi lebih lanjut memastikan bahwa orang yang akan ditunjuknya untuk dilantik sebagai Kepala Badan Otorita bukanlah berasal dari kalangan partai politik.

“(Kepala Otorita IKN dari) Non parpol,” ujar Jokowi.

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU