> >

Momen Panglima Jenderal Andika Loloskan Pemandu Wisata yang Dulu Kerap Pesta Miras Jadi Anggota TNI

Peristiwa | 23 Februari 2022, 11:32 WIB
Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa. (Sumber: Kompas.tv/Ant)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa meloloskan mantan pemandu wisata yang dulunya kerap pesta minuman keras atau miras sebagai anggota TNI.

Momen Jenderal Andika memerintahkan agar pemuda tersebut diloloskan menjadi anggota TNI itu terekam dalam sebuah video Insight TNI, yang kemudian diunggah ke kanal YouTube Jenderal TNI Andika Perkasa.

Baca Juga: Panglima TNI Sentil Danpuspom soal Kasus Pelanggaran HAM di Paniai: Tak Perlu Mengatur Pemeriksaan

Dalam video tersebut, Jenderal Andika Perkasa tampak menghadiri Sidang Pantukhir Penerimaan Calon Pa PK TNI (Reguler) Tahun 2021.

Pada kesempatan itu, mantan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) itu bertanya mengenai calon prajurit yang tidak lolos seleksi, salah satunya nomor 49.

"Nomor 49 kenapa ini? Tidak memenuhi syaratnya kenapa?" tanya Jenderal Andika yang dikutip di Jakarta pada Rabu (23/2/2022).

Mendapat pertanyaan Panglima TNI, seorang panitia seleksi kemudian menjelaskan, bahwa calon prajurit tersebut tak lolos karena cerita masa lalunya.

Baca Juga: TNI AD: Brigjen Junior Tumilaar Tetap Diproses Hukum Meskipun Pensiun

Menurut pengakuan calon prajurit tersebut, kata panitia, ia kerap pesta miras bersama teman-temannya ketika masih  berprofesi sebagai pemandu wisata untuk turis-turis.

"Siap, izin menjawab Panglima. Dari hasil tidak memenuhi syarat, karena yang bersangkutan mengatakan sering pesta miras bersama teman-temannya," ujar panitia.

"Sejak tahun 2016 sampai 2017 hingga mabuk karena bekerja sebagai turis guide."

Mendengar penjelasan tersebut, Jenderal Andika menilai kalau masa lalu yang buruk tidak bisa dijadikan alasan untuk tidak meloloskan seseorang menjadi prajurit TNI.

Baca Juga: Batas Usia Pensiun TNI Digugat agar Sama Seperti Polri, Panglima TNI Andika Minta Hakim MK Adil

Menurut Jenderal Andika, penilaian tersebut tidak relevan. Karena itulah, Jenderal Andika memilih untuk meloloskan calon prajurit nomor 49 tersebut.

"Masa lalu, begitu dia diterima semua peraturan perundangan berlaku. Jadi ini (tak lolos karena masa lalu) tidak relevan. Sudah, nomor 49 lulus," kata Jenderal Andika.

Lantas, siapakah sosok prajurit TNI yang diloloskan Jenderal Andika tersebut?

Ia adalah seorang pemuda bernama Didi Angga Wiharja yang berasal dari Desa Anjani, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/YouTube Jenderal Andika Perkasa


TERBARU