> >

Megawati Soekarnoputri Beri Amanat Andi Widjajanto, Minta Gagasan Soekarno Jadi Pijakan Lemhanas

Politik | 21 Februari 2022, 14:17 WIB
Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI) Megawati Soekarnoputri menyampaikan Pidato Politik di Peringatan HUT ke-49 PDIP, Senin (10/1/2022). (Sumber: Tangkapan layar YouTube Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV- Presiden ke-lima Republik Indonesia Megawati Soekarnoputri disebut telah menghubungi Andi Widjajanto.

Dalam amanatnya, Megawati Soekarnoputri meminta Andi Widjajanto untuk menjalankan amanat sebagai Gubernur Lemhanas berpegang pada Pancasila.

Demikian Andi Widjajanto mengungkapkan seusai pelantikan dirinya di Kompleks Istana Kepresidenan.

“Sebelum menjabat saya juga mendapat arahan dari presiden ke-lima, Ketua Dewan Pengarah BPIP, Ketua Dewan Pengarah BRIN, Ibu Megawati Soekarnoputri agar menjalankan amanat sebagai Gubernur Lemhannas ini dengan tetap berpegang pada ideologi pancasila 1 juni,” ucap Andi Widjajanto.

Baca Juga: Jokowi Lantik Andi Widjajanto Jadi Gubernur Lemhanas dan Arief Prasetyo Pimpin Badan Pangan Nasional

Di samping itu, kata Andi Widjajanto, Megawati juga memintanya untuk berusaha menampung gagasan-gagasan besar Soekarno bersama dengan pemikiran strategis tokoh-tokoh bangsa lainnya sebagai pijakan Lemhannas bergerak ke depan.

Untuk kemudian merancang proyeksi geopolitik indonesia raya menuju  indonesia 2045 yang disegani di tataran regional dan global.

“Itu tugas-tugas yang diberikan kepada saya, dengan perangkat yang ada di Lemhannas akan berusaha secepat-cepatnya agar capaian dari tugas-tugas itu bisa segera terealisasi,” ujarnya. 

Sebab yang terpenting, lanjut Andi, melakukan aktualisasi sehingga Lemhannas sebagai lembaga kajian strategis mampu semakin relevan dengan perkembangan terkini.

Baca Juga: Mahfud MD soal Hasil Survei Kepuasan Publik Pemerintahan Jokowi Dikritik: Tak Masalah

Kemudian, mampu semakin relevan menyerap kaidah-kaidah metodologi keilmuan baru.

“Kita mendapat tantangan, misalnya pengembangan teknologi big data yang menjadi tantangan ke depan untuk dikembangkan di lembaga kajian strategis seperti Lemhannas,” katanya.

Dalam keterangannya, Andi mengaku tidak hanya menerima amanat dari Megawati Soekarnoputri.

Menurut Andi, Presiden Jokowi juga memberikan arahan kepadanya untuk melakukan penguatan transformasi Lemhanas, sehingga sesuai dengan tantangan geopolitik abad ke 21.

“Sehingga Lemhannas bisa menjalankan fungsinya sebagai lembaga pendidikan untuk mencetak kepemimpinan nasional,” ujarnya.

Baca Juga: Pesan Jokowi untuk Basarnas: Tidak Boleh Ketinggalan Teknologi, Harus Cepat Beradaptasi

“Serta menjadi dapur kajian strategis oleh presiden untuk isu-isu lokal regional dan global. Serta Lemhannas menjalankan fungsinya untuk melakukan pemantapan nilai2 kebangsaan,” tambahnya.

Sebagaimana diberitakan, Presiden Jokowi menunjuk dan melantik Andi Widjajanto sebagai Gubernur Lemhanas.

Dalam pelantikan, Presiden Jokowi melantik Arief Prasetyo Adi sebagai Kepala Badan Pangan Nasional.

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU