> >

Jelang MotoGP Harga Akomodasi di Mandalika Naik, DPR: Ini Bisa Mencoreng Indonesia di Mata Dunia

Politik | 16 Februari 2022, 17:11 WIB
Salah satu sudut dari Sirkuit Internasional Mandalika yang terletak di Desa Kuta, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) (Sumber: Kompastv/Ant)

Sebelumnya Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menyebut, adanya laporan harga akomodasi dan transportasi di Mandalika jelang MotoGP 2022 yang mencapai Rp8 juta per malam.

Sebagai antisipasi, Sandiaga menjelaskan, pemerintah akan mengeluarkan Peraturan Gubernur (Pergub) yang nanti berfungsi untuk menetapkan harga ambang batas akomodasi dan transportasi di Mandalika.

Baca Juga: Wartawan The Race Sebut Sirkuit Mandalika Harus Diaspal Ulang Pakai Spesifikasi Material yang Benar

"Ini nanti akan diatur oleh Pergub, yang akan memberikan ambang batas atas untuk biaya kamar per malam dan biaya transportasi untuk di zona utama, zona 1, dan zona penyangga," ujar Sandiaga saat "Weekly Press Briefing" virtual, Senin (14/2/2022).
 

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas.com


TERBARU