> >

Soal Kelanjutan PTM di Jakarta, Anies: Bergantung Keterisian Rumah Sakit

Peristiwa | 1 Februari 2022, 18:44 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, di Kelenteng Hian Thian Siang Tee Bio, Jakarta Pusat, Selasa (1/2/22). (Sumber: Kompas.tv/HASYA NINDITA)

Baca Juga: Bima Arya Hentikan PTM di Kota Bogor Sampai Jumlah Kasus Covid-19 Melandai

Ketika itu pengetatan aktivitas juga dilakukan karena terjadi peningkatan kebutuhan ruang perawatan di rumah sakit.

Sementara itu, menurut Anies, hingga saat ini tingkat keterisian rumah sakit belum setinggi pada pertengahan tahun lalu.

“Saat ini, sejauh ini situasinya masih masih bisa terlihat dibilang secara jumlah masih relatif kecil,” imbuh mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) tersebut.

Meski demikian, lanjut Anies, tidak terutup kemungkinan PTM nantinya akan dihentikan.

Karena itu dia mengingatkan seluruh warga Jakarta dan seluruh pihak untuk terus patuh serta menerapkan protokol kesehatan.

“Jadi yang kita harus sama-sama sadari adalah yuk taati protokol kesehatan bila mengalami gejala ringan atau tanpa gejala maka isolasi disiplin supaya tidak menularkan kepada yang lain,” urai Anies.

Penulis : Vidi Batlolone Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU