PPKM Diperpanjang, Ini 3 Wilayah Luar Jawa Bali yang Berstatus PPKM Level 3
Peristiwa | 1 Februari 2022, 10:40 WIB"Kita harus waspada karena kita lihat dari kasus reproduksi efektif atau RT Covid-19 itu di Sumatera naik menjadi 1,02; Kalimantan jadi 1,01; Maluku 1,08; Papua 1,05; Nusa Tenggara 1,03; dan Sulawesi 1," kata Airlangga dalam konferensi pers secara virtual terkait Evaluasi PPKM, Senin (31/1/2021).
Koordinator Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) luar Jawa Bali ini juga mengatakan, berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) beberapa provinsi di luar Jawa-Bali sudah terdeteksi varian Omicron dari transmisi lokal.
"Beberapa provinsi seperti Sumatera Utara, Kalimantan Timur, Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan, Jayapura sudah dilihat kasus Omicronnya sudah masuk dari transmisi lokal," ujarnya.
Baca Juga: Presiden Jokowi Pimpin Evaluasi PPKM dari Kalimantan, Ini 4 Arahannya
Penulis : Nurul Fitriana Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV