Bahlil: Proyek Hilirisasi Batubara Jadi Dimetil Eter Buka Lapangan Kerja bagi 13 Ribu Orang
Berita utama | 24 Januari 2022, 12:57 WIBBaca Juga: Saat Groundbreaking Proyek Hilirisasi Batubara, Jokowi Sebut Ada yang Nyaman dengan Impor
Dalam keterangannya, Bahlil menambahkan Proyek Hilirisasi Batu Bara Menjadi Dimetil Eter yang merupakan hasil kerja sama Air Products & Chemicals Inc, PT Bukit Asa, dan Pertamina merupakan bukti Indonesia tidak hanya fokus pada satu negara dalam hal investasi.
“Realisasi investasi ini sebesar Rp33 triliun, waktunya seharusnya 36 bulan, tapi kami rapat dengan air produk, kami minta 30 bulan dan investasi ini full dari Amerika, Pak, bukan dari Korea, bukan dari Jepang, bukan juga dari China,” ucap Bahlil Lahadalia.
“Jadi ini sekaligus penyampaian bahwa tidak benar kalau ada pemahaman negara ini hanya fokus investasi satu negara, ini buktinya kita membuat perimbangan, ini Amerika investasinya cukup gede Pak, ini investasi kedua setelah freeport yang terbesar untuk tahun ini,” kata Presiden Jokowi.
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV