> >

KPU Beberkan 3 Alternatif Waktu Pelaksanaan Pemilu 2024

Politik | 20 Januari 2022, 14:17 WIB
Komisioner KPU RI Pramono Ubaid Tanthowi (tengah) (Sumber: Dok Tribunnews.com)

Komisi II DPR RI akan menggelar rapat bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), para komisioner KPU, Bawaslu, dan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) pada Senin (24/1/2022).

Adapun agendanya adalah membahas jadwal pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang. 

"Kalau tidak ada perubahan jadwal, Komisi II DPR mengundang Mendagri, KPU, Bawaslu, dan DKPP untuk membicarakan tanggal dan tahapan Pemilu 2024 pada Senin (24/1/2022). Kami harapkan setelah rapat tersebut dapat diputuskan jadwal Pemilu 2024," kata Ketua Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli Kurnia seperti dikutip Antara, Selasa (18/1). 

Politikus Partai Golkar itu menyebut telah menugaskan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian untuk segera menyepakati jadwal pelaksanaan pesta demokrasi lima tahunan nanti dengan jajaran penyelenggara pemilu. 

Baca Juga: Pemilu 2024 Sangat Kompleks, Publik Harus Dilibatkan dalam Pemilihan Anggota KPU-Bawaslu

Hal ini karena masih adanya perbedaan pendapat antara pemerintah dan KPU terkait jadwal Pemilu 2024 yaitu apakah di bulan Februari atau Mei 2024.

"Komisi II DPR juga meminta KPU untuk lakukan konsolidasi dengan penyelenggara pemilu lainnya seperti Bawaslu dan DKPP," ujar Ahmad Doli.
 

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU